DBAsia News

Ciro Immobile, Mesin Pencetak Gol Tajam di Eropa

DBasia.news –  Lazio menang telak 5-1 melawan Sampdoria dalam lanjutan laga Serie A dan Ciro Immobile membukukan tiga gol alias hat-trick.

Ciro Immobile mencetak gol di menit 17′ (penalti), 20′, dan 65′ (penalti), yang diperlengkap gol dari Felipe Caicedo (7′) dan Bartolomeu Jacinto Quissanga (54′). Sampdoria hanya bisa memperkecilnya via gol Karol Linetty di menit 70 dan bermain dengan 10 pemain setelah Julian Chabot diusir wasit di menit 73′.

Gol itu semakin menempatkan Ciro Immobile di urutan teratas top skor Serie A dengan torehan 23 gol, diikuti dua rival terdekat Cristiano Ronaldo (14 gol) dan Romelu Lukaku (14 gol). Bahkan jika ditarik lebih luas lagi, Immobile jadi salah satu striker tertajam di antara lima liga top Eropa.

Menurut catatan yang dikeluarkan Football-Italia, Immobile telah terlibat langsung dengan 29 gol Lazio di Serie A. Immobile telah mencetak 23 gol dan memberikan enam assists dari total 19 laga di Serie A. Kontribusinya itu sudah melebihi pemain manapun di antara lima liga top Eropa.

Hanya empat kali penyerang berusia 29 tahun gagal mencetak gol di Serie A musim ini. 23 golnya itu juga sudah melebihi keseluruhan gol Sampdoria. Kini, target terdekat Immobile adalah mengejar rekor top skor sepanjang masa Serie A yang dimiliki Gonzalo Higuain. El Pipita mencetak 36 gol dengan Napoli pada musim 2015-16.

“Hanya Pipita yang mencatatkan rekort itu, jadi itu sulit, tapi dengan rekan setim ini, fans ini dan karakter ini, saya bisa berharap dapat terus mencetak gol,” ucap Immobile kepada Sky Sport Italia.

Lebih lanjut statistik juga memperlihatkan hanya megabintang Barcelona, Lionel Messi, yang telah mencetak 21 gol atau setidaknya lebih dari 20 gol di tiga musim terakhir dan mengimbangi pencapaian Ciro Immobile.

Simone Inzaghi juga memuji Ciro Immobile. Meski tugasnya mencetak gol dan ia melakukannya dengan sangat baik, Immobile tetap pemain tim yang kolektif demi kepentingan Lazio.

“Butuh waktu lama untuk berdiri di sini dan menyebutkan rekor Ciro. Dia pencetak gol yang hebat, tetapi yang pertama dan terpenting adalah pemain tim. Saya langsung sadar, dia praktis kapten ketiga setelah Senad Lulic dan Marco Parolo. Gol-gol hanyalah bagian dari kontribusinya,” tambah Inzaghi.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?