DBasia.news – Chelsea secara mengejutkan dipermalukan Valencia di Stamford Bridge setelah Rodrigo Moreno mampu mencetak gol pada menit ke-74.
Kekalahan memalukan itupun membuat The Blues kini duduk di posisi ketiga Grup H Liga Champions dengan torehan nirpoin.
Kekalahan ini pun menjadi rekor tersendiri bagi Frank Lampard. Pelatih yang musim ini didapuk sebagai nahkoda skuat London Biru itu menjadi manajer pertama Chelsea yang kalah di laga perdana Liga Champions.
Sepuluh dari 11 laga sebelumnya berhasil dimenangkan kecuali Gianluca Vialli yang bermain imbang menghadapi AC Milan pada 1999.
Terlepas dari rekor buruk itu, Lampard nyatanya memang kecewa dengan hasil yang didapat anak asuhnya. Ia menganggap hasil tersebut tak seharusnya didapat Chelsea.
“Kami mungkin seharusnya menang atau bahkan seri. Kami menciptakan banyak peluang, mendapat penalti. Tapi sementara itu, mereka berhasil mencetak gol dari satu tembakan tepat pertama,” ujarnya.