DBAsia News

Carles Alena dan Alumni La Masia Barcelona

Carles Alena


DBasia.news –  Xavi Hernandez, Andres Iniesta, Carles Puyol, Lionel Messi, merupakan beberapa contoh alumni La Masia yang sukses di tim utama Barcelona. Tidak sekedar sukses, tapi juga mengukir sejarah. Catatan hebat itu ingin diulangi Barcelona.

Keadaan tersebut memberikan tekanan yang tinggi kepada seluruh pemain yang berada di akademi tersebut. Setiap pemain yang memiliki potensi tinggi akan mendapatkan ekspektasi yang tinggi dan dibandingkan dengan pendahulu mereka saat diberikan kesempatan bermain dengan tim senior.

Gelandang Barcelona, Carles Alena, menyoroti tekanan tersebut dengan menegaskan bahwa generasi emas yang dihasilkan oleh La Masia dengan berbagai pemain seperti Pique, Xavi, Inieta, dan Messi tidak akan dapat diulangi kembali.

“Saya sudah beberapa kali mengatakan bahwa orang-orang selalu memiliki desakan untuk melihat kesuksesan yang instan dari para pemain akademi Barcelona. Cukup banyak yang menganggap bahwa kesuksesan dari generasi emas tersebut dapat diulangi dengan mudah dan kita harus segera sadar bahwa itu tidak dapat diulangi sama sekali,” ujar Carles Alena dalam wawancara kepada AS.

Alena menegaskan bahwa La Masia masih akan menjadi andalan bagi Barca, tetapi mereka harus terus menghasilkan pemain-pemain dengan tingkat kemampuan yang memadai untuk menembus skuat senior. Pemain berusia 21 tahun itu menganggap bahwa Ernesto Valverde dapat memberikan kesempatan bagi para pemain akademi untuk berlatih dan tampil untuk tim senior.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?