DBAsia News

Bundesliga Resmi Dilanjutkan

DBasia.news – Bundesliga 2019-2020 resmi melanjutkan kompetisi pasca pandemi virus corona pada akhir pekan ini. Beberapa laga seru akan tersaji pada pertandingan pekan ke-26 tersebut.

Bundesliga menjadi liga yang paling cepat memulai kompetisi dibanding empat liga top lainnya. Bahkan, beberapa kompetisi seperti Eredivisie dan Ligue 1 memutuskan menghentikan permanen.

Saat ini, Bayern Munchen berada di puncak klasemen sementara. Dari 25 laga yang sudah dilakoni, FC Hollywood mengoleksi 55 angka.

Sementara itu, Borussia Dortmund menguntit dari tempat kedua. Erling Haaland dan kawan-kawan mengumpulkan 51 poin. Sedangkan, tempat ketiga menjadi milik RB Leipzig yang meraup 50 poin.

Pada laga pekan ke-26, ada beberapa duel menarik yang patut dinantikan. Satu di antaranya adalah Revierderby yang mempertemukan Borussia Dortmund melawan FC Schalke 04, di Signal Iduna Park. Pertandingan tersebut akan digelar tanpa penonton.

Pada saat bersamaan, RB Leipzig akan mendapatkan tantangan dari SC Freiburg. Sementara itu, Hoffenheim akan menjamu Herta Berlin.

Satu hari berselang, Bundesliga masih memiliki laga tak kalah seru. Bayern Munchen yang berada di puncak akan bertamu ke markas tim papan tengah, Union Berlin. Di atas kertas, Robert Lewandowski dan kawan-kawan punya peluang besar memenangi pertandingan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?