DBAsia News

Bek Barcelona Rafinha Cedera ACL

Rafinha

DBasia.news –  Kabar tak sedap menghampiri Barcelona. Bek kanan Blaugrana, Rafinha menderita cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL). Cedera itu dia derita ketika bermain 1-1 kontra Atletico Madrid.

Barcelona gagal meraih kemenangan di Stadion Wanda Metropolitano. Hasil tersebut membuat mereka gagal menjauh dari kejaran Atletico Madrid pada klasemen sementara LaLiga.

Meski begitu, satu poin yang dibawa dari markas Atletico Madrid itu berharga cukup mahal. Rafinha menderita cedera cukup parah pada laga tersebut.

Padahal, Rafinha baru bermain pada babak kedua. Saat itu, gelandang Barclona tersebut masuk menggantikan Sergi Roberto yang menderita cedera hamstring.

Rupanya, setelah pertandingan pun Rafinha juga menderita cedera. Tim medis Barcelona pun langsung memeriksa gelandang berusia 25 tahun tersebut.

Setelah menjalani pemeriksaan, Rafinha diketahui menderita cedera ACL. Kabar tersebut itu tentu merupakan pukulan untuk Barcelona yang kekurangan pemain di lini tengah.

Apalagi, Barcelona akan menghadapi empat pertandingan selama 11 hari ke depan. Jadwal padat tersebut tentunya membuat Ernesto Valverde berharap bisa merotasi par apemainnya.

Cedera ACL sendiri tidak bisa dianggap remeh. Para pemain yang menderita cedera tersebut kebanyakan tidak bisa kembali ke bentuk permainan terbaik mereka.

Bahkan, pada masa lalu pemain yang menderita ACL harus pensiun. Beruntung, seiring berkembangnya zaman, cedera itu tidak lagi menjadi momok bagi pesepak bola.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?