Barcelona berharap Bayern Munchen mempermanenkan kontrak Philippe Coutinho.
Barcelona meminjamkan Philippe Coutinho ke Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas kemarin. Keputusan peminjaman diambil setelah Barcelona menemukan klub yang mau membeli eks Liverpool tersebut.
Barcelona sejatinya ingin menjual Coutinho dan mendapatkan uang yang paling tidak mendekati apa yang mereka keluarkan saat membelinya. Namun hingga jendela transfer mendekati tutup, tidak ada satu klub pun yang melayangkan penawaran.
Barcelona akhirnya meminjamkan Coutinho ke Bayern selama satu musim. Dalam perjanjian peminjaman Barcelona berhasil memasukkan opsi pembelian senilai 120 juta euro.
Seperti dilansir Marca, Barcelona ternyata terus memantau perkembangan Coutinho di Jerman. Bahkan perwakilan Barcelona datang langsung menyaksikan aksi Coutinho dalam dua laga terakhirnya.
Akan tetapi pemantauan yang dilakukan Barcelona bukan untuk mencoba memulangkan Coutinho. Justru sebaliknya, Barcelona berharap Bayern mau mengambil opsi pembelian. Kubu Barcelona berharap dengan permainan cemerlang yang ditampilkan Coutinho, Bayern mau menebus opsi 120 juta euro.
Sebelumnya Coutinho sendiri mengungkapkan dirinya bahagia bermain di Jerman. “Setiap harinya saya makin senang. Saya sangat bahagia. Bayern lebih seperti keluarga ketimbang klub sebelumnya.”
-
Robert Lewandowski Kukuh Hengkang, Semakin Dekat Dengan Barcelona?
-
Hampir Dua Tahun Nganggur, Eks Pelatih Barcelona Segera Dapat Kerja
-
Xavi Percaya Dembele Akan Setia Dengan Barcelona
-
Sergio Busquets Akui Barcelona Tersingkir Dari Liga Champions Karena Kesalahan Sendiri
-
Ansu Fati Perpanjang Kontrak Di Barcelona Hingga 2027, Klausul Pelepasannya Tinggi!