DBAsia News

Barcelona dan Juventus Ingin Tukar Sergi Roberto dan Miralem Pjanic

DBasia.news – Dua klub top Eropa, Barcelona dan Juventus dikabarkan berencana melakukan pertukaran pemain yang melibatkan Sergi Roberto dan Miralem Pjanic pada musim panas ini.

Juventus dikabarkan memonitor Sergi Roberto sejak lama. La Vecchia Signora menilai, Roberto akan sangat cocok ditempatkan pada posisi bek kanan. Kemampuan Roberto bermain sebagai gelandang bertahan juga membuat Juve semakin tertarik.

Akan tetapi, Juventus selalu terbentur dengan banderol yang dipasang Barcelona untuk pemain 28 tahun tersebut. Baru kali ini Juve menaikkan status transfer ke tahap lebih serius.

Selain Sergi Roberto, Juventus dikabarkan juga mengincar penggawa Barcelona lainnya, Arthur. Namun, untuk saat ini, Roberto adalah prioritas.

Barcelona menyadari ketertarikan Juventus kepada pemain asal Spanyol tersebut. Barca tidak menutup pintu negosiasi dengan Bianconeri.

Namun, Barcelona tidak akan menyerahkan Sergi Roberto begitu saja. Barcelona meminta Juventus memasukkan Miralem Pjanic dalam penawaran transfer.

Barcelona membutuhkan pemain seperti Miralem Pjanic untuk menggantikan peran Ivan Rakitic yang dekat dengan pintu keluar. Kemampuan Pjanic memberikan umpan akurat juga menjadi nilai tambah di mata Barcelona.

Menilik Transfermarkt, kedua pemain tersebut memiliki harga yang berbeda. Sergi Roberto memiliki harga 40 juta euro, sedangkan Miralem Pjanic yang memiliki kontrak hingga Juni 2023 berharga 52 juta euro.

Meski demikian, masih belum jelas apakah akan ada uang tunai yang dilibatkan dalam transfer tersebut. Jika ada, Barcelona adalah pihak yang mengeluarkannya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?