DBasia.news – Mikel Arteta, mantan gelandang Arsenal yang kini jadi asisten manajer Manchester City, menjadi salah satu kandidat manajer Arsenal pengganti Unai Emery.
Mengenai hal tersebut, Pep Guardiola buka suara. Meskipun ingin mempertahankan sang asisten, eks pelatih Barcelona itu tak menutup pintu-rapat-rapat. Dia tetap membuka kemungkinan eks gelandang Everton itu kembali ke Stadion Emirates.
“Saya sudah berkali-kali mengatakan kepada para pemain dan staf saya bahwa mereka bebas melakukan apa pun yang ingin dilakukan,” ujar Pep Guardiola seperti dikutip Football5Star.com dari BBC.
Lebih lanjut, pria yang juga sempat menangani Bayern Munich itu mengatakan, “Dengan Mikel, ini adalah soal pertemanan. Saya menginginkan yang terbaik bagi dia. Saya ingin kami tetap bersama pada musim ini dan musim depan. Namun, saya tak tahu apa yang terbaik bagi dia.”
Sempat lima musim membela Arsenal, Mikel Arteta sempat jadi opsi ketika Arsene Wenger dipastikan mengakhiri masa baktinya pada 2018. Namun, pada akhirnya, manajemen The Gunners memilih Unai Emery yang baru saja dilepas oleh Paris Saint-Germain.
Setelah mengakhiri kiprahnya sebagai pemain Arsenal pada 2016, Mikel Arteta langsung bergabung dengan tim kepelatihan Pep Guardiola di Manchester City. Saat ini, selain jadi kandidat pelatih baru The Gunners, dia juga dikait-kaitkan sebagai calon pengganti Marco Silva di eks klubnya yang lain, Everton.
-
Mikel Arteta Membedah Alasan Arsenal Kalah Tiga Kali Beruntun
-
Liverpool Butuh Harry Kane di Lini Depan
-
Dianggap Jadi Anak Emas Premier League, Mikel Arteta Beri Tanggapan
-
Mikel Arteta Bicara soal Potensi Penundaan Kembali Laga Liverpool Vs Arsenal
-
Bos Arsenal Belum Bisa Pastikan Thomas Partey Dan Aubameyang Untuk Laga Liverpool