DBasia.news – Bek Persija Jakarta, Abduh Lestaluhu akhirnya mendapat pangilan dari Timnas Indonesia. Abduh dipanggil untuk menggantikan rekan setimnya di Persija Rezaldi Hehanussa yang menderita cedera.
Rezaldi telah absen membela Timnas Indonesia pada uji coba melawan Myanmar pada 10 Oktober 2018. Pemain berusia 23 tahun ini dikabarkan mengalami cedera kaki.
Bagi Abduh, pemanggilan ini merupakan yang pertama untuknya sejak Piala AFF 2018. Mantan bek Persija ini pun bersyukur kembali dipercaya memperkuat Timnas Indonesia.
“Alhamdulillah saya mendapat kesempatan kembali membela Timnas Indonesia. Bagi saya ini adalah kesempatan yang sangat berharga jadi akan saya manfaakan dengan baik unyuk bisa memberikan penampilan terbaik bagi Timnas Merah Putih,” ujar Abduh.
“Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran pelatih dan teman-teman di tim yang selama ini selalu meberikan support saya baik di latihan maupun pertandingan,” kata pemain PS Tira ini menambahkan.
Abduh berjanji bakal mengerahkan seluruh kemampuan terbaik untuk Timnas Indonesia. “Dan tentunya saya ucapkan terima kasih kepada jajaran pelatih Timnas yang sudah memberikan kesempatan berharga ini,” imbuh Abduh.
“Mohon doanya agar diberikan kelancaran serta keberhasilan. Saya berjanji memberikan penampilan terbaik,” tutur pemain berusia 24 tahun itu.