IDNGoal.news, Mantan gelandang tim nasional Inggris, Steve McManaman bersimpati terhadap karier Zinedine Zidane sebagai pelatih Real Madrid. Menurutnya, sederet prestasi yang sudah diraih Zidane bersama timnya kurang mendapat apresiasi yang seharusnya.
Sejak mengambil alih kemudi kepelatihan dari Rafael Benitez, Zidane sudah memperoleh delapan trofi, dua di antaranya adalah trofi Liga Champions. Dan Zidane berpeluang untuk menambah koleksi trofi Liga Champions-nya jika berhasil mengalahkan Liverpool di final, Minggu (27/5) dini hari WIB nanti.
“Mereka tidak memberikan Zidane pujian yang layak. Dia mengambil alih tim yang disfungsi dalam kesulitan, para pemain terlihat tidak senang sebelum dia datang dan dia sudah memenangkan dua gelar Liga Champions,” ujar McManaman kepada marca.
Terlebih, menurutnya Zidane juga lebih baik daripada Pep Guardiola. Dia menyebut publik berlaku tidak adil terhadap Zidane karena jika Guardiola yang berada di posisi Zidane, maka namanya akan dielu-elukan.
“Jika Pep Guardiola yang melakukannya, orang-orang akan menyanyikan namanya di bubungan atap.”
“Bayangkan menjuarai Liga Champions tiga kali. Dengan perputaran uang yang terjadi di dunia sepak bola saat ini, Zidane hanya mengeluarkan sedikit uang, dan itu sungguh luar biasa,” tutup dia.
-
Usai Man City Susah Payah Taklukkan Arsenal, Ini Kata Pep Guardiola
-
Jadi Kandidat Kuat Gantikan Pochettino, Zidane Punya Satu Syarat Buat PSG!
-
Pep Guardiola Akui Tidak Tahu Cara Menghentikan Lionel Messi
-
Zidane Beri Sinyal Akan Merapat ke Manchester United
-
Pep Guardiola: Transfer Sudah Selesai Untuk Manchester City