DBAsia News

Zinedine Zidane Bicara Soal Isu Hengkang Bale dari Real Madrid

Gareth Bale


DBasia.news –  Jarang bermain dan tidak punya hubungan baik dengan fans menjadi alasan munculnya rumor hengkang Gareth Bale dari Real Madrid. Bale dikabarkan hengkang di musim panas mendatang.

Kabar tersebut kembali menguat pasca Zinedine Zidane memutuskan untuk kembali menukangi ​Los Blancos mulai Maret lalu. Meski sempat menyatakan bahwa dirinya masih akan mengandalkan Bale, hal tersebut tak lantas membuat rumor hengkangnya mereda.

Terlebih eks pemain ​​Tottenham Hotspur itu kembali menampilkan performa yang mengecewakan ​saat timnya susah payah mengalahkan Eibar di pekan ke-31 La Liga yang digelar di Santiago Bernabeu, Sabtu (6/4). Bahkan sebagian besar penggemar yang hadir di stadion juga kembali memberikan cemoohan pada Bale.

Situasi ini membuat Zidane kembali diberi pertanyaan soal masa depan Bale bersama​ Los Blancos, namun kini pria asal Prancis itu seperti memberi sinyal jika sang pemain takkan lagi menjadi bagian dari timnya mulai musim 2019/20 mendatang.

“Apakah Bale akan tetap bertahan di ​Real Madrid? Kami akan melihatnya nanti. Dia memiliki sisa kontrak selama dua musim dan masih menjadi bagian dari klub ini,” ujar Zidane seperti dilansir ​Daily Mail.

“Sorakan dan siulan yang diberikan para penggemar sama sekali tidak membuat kami merasa bahagis, tetapi mereka datang ke sini untuk melihat tim tampil dengan baik. Mereka tahu bahwa musim ​Real Madrid sudah berakhir. Kini kami hanya berusaha untuk dapat mengakhiri musim di posisi kedua, tambahnya.

Perombakan skuat sepertinya memang akan dilakukan oleh klub yang sukses memenangkan 13 trofi ​Champions League itu. Selain Bale, Madrid juga sudah menargetkan akan memperoleh dana yang diperkirakan mencapai 500 juta euro jika sukses melepas beberapa pemain bintangnya.

Bale nampaknya juga takkan sulit mencari klub anyar, pemain berusia 28 tahun itu dikabarkan masuk dalam radar transfer ​Manchester United dan ​Bayern Munchen.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?