DBAsia News

Thomas Tuchel Tak Mau Cristiano Ronaldo

DBasia.news – Sudah tak ada lagi kesempatan bagi Cristiano Ronaldo untuk pindah ke Chelsea. Karena kedatangannya pun ditolak oleh Thomas Tuchel, manajer Chelsea.

Ronaldo dikaitkan dengan sejumlah klub setelah mengajukan permintaan transfer ke petinggi Manchester United. Ingin terus bermain di Liga Champions dianggap menjadi alasan utamanya.

Chelsea kemudian muncul sebagai salah satu klub yang dikaitkan dengan Ronaldo. Klub asal London itu memang butuh penyerang baru usai meminjamkan Romelu Lukaku ke Inter Milan.

Peluang Ronaldo pindah ke Stamford Bridge sempat membesar setelah Todd Boehly selaku pemilik baru tertarik dengan ide tersebut. Kehadiran megabintang Portugal itu bisa menjadi penanda era baru Chelsea.

Namun Boehly tak mau mengambil keputusan sepihak. Ia hanya akan mengejar Ronaldo jika diizinkan oleh Tuchel.

Tuchel sempat merespons rumor Ronaldo dengan jawaban yang mengambang. Ia tak menampik butuh penyerang baru, tetapi posisi ini bukan prioritas utama.

Terbukti Chelsea justru membeli Raheem Sterling dari Manchester City. Padahal stok penyerang sayap mereka cukup melimpah.

Sikap tegas Tuchel terkait saga transfer Ronaldo kini dibocorkan Fabrizio Romano. Salah satu pakar transfer paling terpercaya itu menyatakan kehadiran Ronaldo di Chelsea tak diinginkan sang juru taktik.

“Thomas Tuchel telah memutuskan untuk tidak mendatangkan Cristiano Ronaldo. Jorge Mendes telah berbicara dengan Todd Boehly tetapi keputusan akhir selalu ada di tangan manajer,” kicau Romano di Twitter.

“Chelsea sekarang fokus pada kesepakatan yang berbeda. Tuchel tidak tertarik untuk mengontrak Cristiano.”

Chelsea bukan klub pertama yang menolak kehadiran Ronaldo. Sebelumnya Bayern Munchen juga sudah menyatakan sikap serupa.

Sikap tegas Chelsea membuat opsi yang bisa dipilih Ronaldo kian menipis. Bukan tidak mungkin dirinya akan mengubah pendirian dan bertahan di Manchester United.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?