DBasia.news – Sriwijaya FC sedang dalam kondisi buruk saat menghadapi tuan rumah Persela Lamongan, pada laga pekan ke-29 Liga 1 208 di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (2/11) malam WIB.
Sriwijaya FC membutuhkan kemenangan dalam laga tersebut, untuk bisa menghindar dari zona degradasi. Sriwijaya FC kini ada di peringkat ke-15 dengan 33 poin. Tim berjuluk Laskar Wong Kito itu hanya berselisih satu angka dari PS TIRA yang ada di zona merah. Sementara Persela Lamongan menempati posisi 13 dengan 35 poin.
Tim besutan Alfredo Vera punya kans besar untuk naik drastis ke peringkat 11 klasemen sementara, asalkan Mitra Kukar dikalahkan Perseru, Persebaya dikalahkan Persija, dan PSIS Semarang menelan kekalahan dari Arema FC. Di satu sisi, Sriwijaya FC harus meraih kemenangan.
Zulfiandi
Untuk itu, pelatih Sriwijaya FC, Angel Alfredo Vera, menyiapkan tiga pemain kunci menghadapi Persela. Ada Esteban Vizcarra, Rizsky Dwi Ramadhana, dan Manuchekhr Dzhalilov. Ketiganya bahu-membahu menggantikan peran vital Beto Goncalves dan Zulfiandi yang bergabung ke Timnas Indonesia.
“Kita harus menang di enam laga tersisa, tim fokus buat menang. Namun, Persela bermain di kandang sendiri, mereka tim kuat dan sulit dikalahkan, tetapi kita datang untuk menang. Kita punya tim bagus. Tanpa Beto dan Zulfiandi yang bergabung Timnas sekalipun, kita percaya Sriwijaya FC tetap bagus dengan pemain yang ada,” ucap Alfredo Vera.
“Kita datang ke sini untuk menang, curi poin minimal satu poin, kalau bisa tiga poin. Tapi yang jelas kita datang untuk menang. Kita akan kerja keras, seperti laga melawan Perseru pekan tadi,” timpal Rizsky Dwi Ramadhana.