DBasia.news – Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam, pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Selasa (15/10).
Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy memberikan tanggapan soal pelatih Vietnam, Park Hang-seo. Pelatih asal Korea Selatan itu mewaspadai Timnas Indonesia karena banyak pemain naturalisasi yang berkualitas.
“Saya tidak ada jawaban untuk itu soal (pelatih Vietnam) di Indonesia punya banyak pemain naturalisasi. Tapi, saya hanya memanggil pemain yang punya paspor Indonesia, sama seperti Malaysia, mereka juga punya pemain naturalisasi. Mungkin ketika Vietnam punya pemain naturalisasi, punya paspor Vietnam, mungkin juga akan dipakai tim nasional,” kata Simon McMenemy, dalam konferensi pers jelang laga, Senin (14/10).
Simon McMenemy mengaku sudah mempelajari permainan timnas Vietnam. Ia juga memiliki pengetahuan soal sepak bola Vietbnam.
“Saya mengerti dan tahu budaya sepak bola vietnam, walaupun akhir ini sudah ada perubahan signifikan. Saya punya pengetahuan general untuk mengetahui permainan Vietnam. tapi yang dulu tidak bisa jadi patokan, sekarang mereka sudah tampil jauh lebih baik,” ujarnya.
Timnas Indonesia sudah tiga kali kalah di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023. Skuat Gardua kalah dari Malaysia (2-3), Thailand (0-4), dan Uni Emirat Arab (UEA) (0-5). Saat ini, Skuat Garuda terpuruk di dasar klasemen sementara Grup G.