DBAsia News

Suporter Frankfurt Sukses Invasi Camp Nou

DBasia.news – Eintracht Frankfurt tak hanya mampu mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Europa 2021-2022. Suporter Die Adler juga sukses menginvasi Camp Nou.

Dalam laga yang berlangsung pada Jumat (15/4) dini hari WIB, Barcelona harus takluk dengan skor 2-3. Hasil ini membuat Blaugrana gagal melaju ke semifinal karena kalah agregat 3-4.

Frankfurt mampu unggul tiga gol saat laga berusia 67 menit. Filip Kostic (dua gol) dan Rafael Santos Borre Maury mencatatkan namanya di papan skor.

Barcelona baru bisa membalas pada masa injury time melalui sepakan Sergio Busquets dan penalti Memphis Depay. Namun usaha tersebut tak cukup mengantar El Barca ke semifinal.

Menariknya, Frankfurt seperti merayakan kesuksesan ini di kandang sendiri. Warna putih memang mendominasi tribun Camp Nou.

Hal ini tentu sangat mengherankan. Penggawa Barcelona bahkan tak percaya dengan apa yang dilihatnya.

“Saya terkejut bahwa ada begitu banyak penggemar Frankfurt di sini, di stadion kami. Klub harus melihat apa yang terjadi,” kata bek Barcelona, Ronald Araujo usai laga.

Dominasi suporter Frankfurt memang menjadi ironi tersendiri. Hal ini turut mempengaruhi hasil pertandingan.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menjadi sosok lain yang kecewa. Ia merasa tim asuhannya tidak mendapat dukungan yang cukup untuk meraih kemenangan.

“Suasana di Camp Nou tidak membantu kami. Ini tampak seperti final dengan penggemar yang terbagi dua,” kata Xavi.

“”Saya mengharapkan Camp Nou dengan 70.000 penggemar Barca, tetapi itu tidak terwujud. Klub sedang memeriksa apa yang terjadi.”

Suporter Frankfurt sebenarnya hanya mendapat jatah 5.000 tiket untuk pertandingan ini. Namun jumlah mereka di tribun menyentuh angka 30 ribu.

Menurut laporan Marca, banyak pemilik tiket terusan Barcelona yang menjual tiket pertandingan ini kepada suporter Frankfurt. Banyak dari mereka yang absen memberikan dukungan karena bertepatan dengan perayaan Paskah.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?