IDNGoal.news, Catalonia – Untuk mengarungi kompetisi di 2018-19 rupanya Barcelona sudah menyatakan diri siap turun kembali ke pasar pemain. Los Cules berniat untuk tetap memperkuat skuatnya saat ini meski pada musim ini sudah mengeluarkan ratusan juta Euro untuk Ousmane Dembele dan juga Philippe Coutinho.
Namun demikian tidak akan ada perombakan besar-besaran yang ditargetkan Barca untuk agenda belanja di musim panas 2018 ini. Mereka merasa masih punya skuat yang cukup besar dan juga dipenuhi dengan pemain-pemain muda.
Kapten sekaligus gelandang senior Andres Iniesta juga dipastikan tidak akan dicari pengganti identiknya. Bagi entrenador Ernesto Valverde, kemapuan pemain 34 tahun yang hendak hengkang ke Asia tidak lama lagi tersebut terlalu unik untuk bisa dicari penggantinya.
“Kami butuh penambalan untuk sejumlah posisi namun buka berarti skuat akan dipugar sepenuhnya. Aku tidak mau punya tim yang terlalu gemuk karena Barca masih punya banyak pemain muda yang butuh perhatian,” tutur Valverde seperti yang dikutip dari Football Espana.
“Tahun ini kami memenangkan La Liga dan juga Copa del Rey dengan para pemain yang kami percaya. Musim depan kami hanya butuh sejumlah perbaikan minor,”
“Mencari pengganti Iniesta adalah kesia-sian dan kami tidak akan melakukannya. Alasannya cukup sederhana karena kami tidak akan menemukannya. Saat ini kami masih punya (Carles) Alena, Denis (Suarez) serta Coutinho dan itu sudah cukup untuk menambah sisi ofensif kami,” tandas eks juru taktik Athletic Bilbao dan Olympiakos tersebut.
Sejauh ini sudah ada beberapa pemain yang diisukan akan pergi maupun mendarat di Barca. Salah satunya yang kemunginan besar akan datang adalah striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, dengan biaya lebih dari 100 juta Euro.
Griezmann didatangkan untuk menambah kedalam lini depan yang mana mulai keropos. Jika saja salah satu dari Luis Suarez atau Lionel Messi mengalami cedera musim ini bisa-bisa gelar ganda domestik Barca gagal diraih.
Selain itu juga ada bek dari Sevilla, Clement Lenglet, yang sedang dibujuk untuk meninggalkan Ramon Sanchez Pzijuan. Defender sentral mungil tersebut rupanya dipandang Barca sebagai pengganti potensial apabila Samuel Umtiti tergoda berbaju Manchester United.