DBAsia News

Stadion Iran Kini Diramaikan Penonton Perempuan

DBasia.news –  Perempuan Iran untuk pertama kalinya setelah hampir empat dasawarsa diizinkan ke stadion untuk menonton pertandingan-pertandingan olahraga secara langsung menyusul ancaman sanksi dari FIFA kepada negara Asia itu terkait aturan ketat di stadion.

Ancaman sanksi dikeluarkan oleh FIFA menyusul insiden meninggalnya Sahar Khodayari, seorang perempuan yang membakar dirinya sendiri di luar pengadilan karena takut akan hukuman penjara yang menantinya akibat ia menyaksikan sebuah pertandingan sepak bola di stadion langsung.

Laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia antara tim nasional Iran melawan Kamboja menjadi penanda kembali hadirnya sosok perempuan di tribun penonton stadion.

Sekitar 4.500 perempuan hadir di antara lebih kurang 10.000 penonton yang menyaksikan langsung pertandingan tersebut di Stadion Azadi, Teheran, Iran.

“Saya sudah berusia 18 tahun dan selama 14 tahun terakhir bermimpi bisa menonton langsung di stadion. Namun sayang tidak dapat tiket,” kata Guelareh.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?