Solskjaer Sindir Wasit VAR Sedang Tidur Pada Laga Kontra West Brom

DBasia.news – Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan komentar usai The Red Devils hanya bermain 1-1 melawan West Brom. Solskjaer mempersoalkan keputusan wasit yang tak memberikan penalti kepada Man United.

Masalah pertama adalah saat Mbaye Diagne mencetak gol pada awal laga. Menurut Solskjaer gol tersebut harusnya dianulir karena ada pelanggaran kepada Victor Lindelof.

Solskjaer pun membandingkan proses gol itu dengan apa yang dialami Harry Maguire saat melawan Burnley. Gol Maguire dianulir VAR karena terlebih dahulu ada pelanggaran yang dilakukan sang bek.

“Saat gol Harry Maguire dianulir, ini lebih dari sekadar pelanggaran. Sebagai striker, saya tentu tidak suka melihat ada gol yang dianulir. Kami menginginkan konsistensi,” tegas Solskjaer pada laman resmi The Red Devils.

“Tentu saja, ini lebih merupakan pelanggaran daripada yang dilakukan Maguire kepada pemain Burnley. Akan sangat menyebalkan jika gol dianulir, tetapi keduanya memang pantas disahkan.”

Solskjaer semakin geram lantaran VAR tidak memberikan penalti kepada Man United setelah Maguire dijatuhkan di kotak terlarang pada menit ke-61. Alasannya, Maguire terlebih dahulu berada di posisi offside.

“VAR untuk penalti? Itu sangat jelas merupakan pelanggaran. Namun, dia juga offside. Saya menduga wasit di ruang VAR sedang tertidur,” lanjut Solskjaer.

“Konsistensi dan kejelasan adalah yang saya inginkan. Itu jelas merupakan momen yang aneh,” tambahnya.

Hasil imbang 1-1 membuat Manchester United menempati posisi kedua klasemen sementara dengan 46 poin. The Red Devils tertinggal tujuh angka dari pemuncak klasemen, Manchester City.