Sensasi Erling Haaland yang Tak Pernah Usai

DBasia.news –  Striker berusia 19 tahun asal Norwegia, Erling Haaland, terus menebar sensasi bersama Borussia Dortmund. Haaland terus mencetak gol. Padahal, putra dari Alf-Inge Haaland eks Manchester City itu terbilang baru dalam memperkuat Die Borussen.

Banderol yang kabarnya sebesar 20 juta euro ketika Dortmund merekrutnya dari RB Salzburg pada Januari terkesan murah jika melihat kontribusinya. Haaland langsung menjadi target man (penyerang sentral) di lini depan Dortmund dan andalan bagi Lucien Favre.

Teranyar, Haaland mencetak dua gol ketika Dortmund menang 2-1 atas PSG (Paris Saint-Germain) di leg satu 16 besar Liga Champions, Rabu (19/02) dini hari WIB, yang berlangsung di Signal Iduna Park. Dua gol Haaland (69′ dan 77′) dibalas oleh gol Neymar (75′).

Dua gol itu menambah jumlah gol Haaland musim ini, dengan akumulasi laganya dengan Salzburg dan Dortmund, di seluruh kompetisi menjadi 39 gol. Menurut catatan Squawka dan Opta, Erling Haaland jadai pemuda pertama dalam sejarah Liga Champions yang mencetak 10 gol dalam semusim Liga Champions.

“Erling Haaland pemuda kedua yang mencetak 10 gol Liga Champions setelah Kylian Mbappe (13 gol) dan pemuda pertama yang mencetak 10 gol di satu musim Liga Champions. Tak dapat dihentikan,” tutur @OptaJoe.

Dia juga menjadi pemain pertama yang melakukannya lebih cepat dengan hanya tujuh penampilan di Liga Champions. Hanya ada empat pemain yang dapat mencetak 10 gol atau lebih di musim pertama mereka bermain di kompetisi Eropa atau Liga Champions.

Selain Haaland, ada Sadio Mane dan Roberto Firmino pada musim 2017-18, Claudio Sulser (11 gol) pada 1978-79, dan Just Fontaine (10 gol) pada 1958-59. Haaland kini berbagi gelar top skor di Liga Champions 2019-20 dengan eks striker Dortmund yang kini membela Bayern Munchen, Robert Lewandowski (10 gol).

Detail lima rekor yang dipecahkan oleh Erling Haaland usai melawan PSG:

1. Erling Haaland mencetak 11 gol dari tujuh laga bersama Borussia Dortmund sejak datang dari Salzburg. Tidak ada pemain di Bundesliga dengan catatan apik tersebut.

2. Erling Haaland jadi pemain pertama Borussia Dortmund yang dapat mencetak gol di laga debutnya di DFB Pokal, Bundesliga, dan Liga Champions.

3. Pertama, Erling Haaland mencetak gol untuk dua klub berbeda di Liga Champions, yaitu Salzburg dan Dortmund.

4. 10 gol dalam semusim Liga Champions. Erling Haaland jadi pemuda pertama yang dapat melakukannya.

5. Pemain tercepat yang mencetak 10 gol di Liga Champions dengan tujuh laga. Haaland melewati Mane, Firmino, dan Adriano yang melakukannya di 11 pertandingan.