DBAsia News

Senegal Ikuti Belanda ke Babak 16 Besar

DBasia.news – Senegal berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-1 pada laga penutup Grup A Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa.

Skuat Singa Teranga unggul sejak babak pertama melalui gol Ismaila Sarr pada menit ke-44 via tendangan penalti.

Ekuador sempat menyamakan skor lewat Moises Caicedo pada menit ke-67. Tapi hanya empat menit berselang, Senegal mengunci kemenangan lewat gol Kalidou Koulibaly.

Dengan hasil ini, Senegal finis sebagai runner-up Grup A dengan koleksi enam poin. Mereka menemani Belanda yang berstatus sebagai juara grup.

Senegal kali terakhir menembus fase gugur Piala Dunia pada edisi 2002. Kala itu, pelatih Aliou Cisse menjadi kapten tim. Mereka menyingkirkan Swedia pada babak 16 besar sebelum dieliminasi Turki di perempat-final.

Senegal akan menantang Inggris yang menjuarai Grup B pada babak 16 besar di Stadion Al Bayt, Senin (5/12) dini hari WIB.

Laga ini sekaligus menjadi pertemuan pertama kedua tim di ajang internasional.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?