DBasia.news – Pep Guardiola mengatakan memiliki alasan kuat mengapa dia jarang untuk menurunkan pemain dari akademi Manchester City.
“Mereka membutuhkan proses. Para pemain muda ini membutuhkan waktu dan cara terbaik untuk mereka bisa berkembang ialah tidak langsung jadi tumpuan utama tim. Mereka harus perlahan-lahan untuk mendapat waktu bermain,” ucap Guardiola.
Eks pelatih Bayern Munich itu menyebut bahwa pemain dari akademi City berkualitas. Namun ia tak mau para pemain muda ini langsung mendapat tempaan di kerasnya kompetisi Liga Inggris.
“Kita punya pemain berbkat, mereka pasti akan mendapat waktu untuk bermain. Tetapi kami juga harus sadar bahwa tiap minggu kami harus bersaing dengan klub terbaik di Inggris dan Eropa,” tambah Guardiola.
“Manajemen memang tidak mematok untuk kami meraih gelar Liga Champions, namun tetap saja bermain di kompetisi seperti Liga Inggris membutuhkan pemain dengan jam terbang lebih baik,” ucapnya.
-
Robert Lewandowski Kukuh Hengkang, Semakin Dekat Dengan Barcelona?
-
Sergio Aguero Bicara Persaingan Man City Dan Liverpool Musim Ini
-
Conte Bongkar Rahasia Tumbangkan Manchester City
-
Manchester City Menang di Menit-menit Akhir, Pep Guardiola: Kok Tumben
-
Usai Man City Susah Payah Taklukkan Arsenal, Ini Kata Pep Guardiola