Sang Agen Bicara Kemungkinan Fabiano Beltrame ke Persib Bandung

Fabiano Beltrame

DBasia.news – Persib Bandung tengah dihubungkan dengan Fabiano Beltrame. Tim Maung Bandung memiliki peluang untuk bisa meminang eks bek Persija Jakarta tersebut, lantaran kontraknya sudah habis oleh Madura United.

Status Fabiano Beltrame, yang hampir resmi menjadi warga negara Indonesia menjadi alasan lain Persib bisa merekrutnya.

“Memang Madura menjadi sponsor Fabiano untuk naturalisasi, tapi Madura mempersilahkan Fabiano memilih tim, mau bertahan atau tidak, kontraknya sendiri sudah beres,” ujar Edy Syah selaku agen Fabiano

Edy Syah membeberkan hingga saat ini Persib belum menjalin komunikasi terkait ketertarikannya terhadap Fabiano Beltrame. “Tapi saya tidak tahu kalau level atas.”

“Maksudnya manajemen Persib dan Madura (United), karena kan jadi sponsornya. Yang pasti setiap pemain ingin bergabung di tim yang punya finansial dan suporternya bagus,” tegasnya.

Kesempatan Persib Bandung untuk meminang Fabiano Beltrame sendiri memang terbuka cukup lebar. Terlebih saat ini Madura United sudah mendatangkan bek-bek berkualitas lainnya.

Sebut saja Jaimerson da Silva Xavier dari Persija dan Fandry Imbiri dari Persebaya Surabaya. Keduanya merupakan pemain yang selalu menjadi pilihan utama dalam setiap pertandingannya.

Selain itu, Fabiano Beltrame juga diisukan akan dilepas setelah Madura United tidak memungkinkan menggaji Fabiano setelah mendatangkan pemain-pemain berkualitas lainnya. Seperti Dane Milovanovic, Andik Vermansah, Aleksandar Rakic.

Lalu tiga pemain berlabel Timnas Indonesia seperti Muhammad Ridho Djazulie, Zulfiandi, hingga Alberto Goncalves.