DBAsia News

Rencana Inter untuk Permanenkan Romelu Lukaku

DBasia.news – Kabarnya, Inter Milan ragu soal rencananya untuk mempermanenkan Romelu Lukaku. Nerazzurri akan melihat penampilan Lukaku sampai akhir musim ini.

Inter Milan memberikan kesempatan kedua kepada Lukaku. Meskipun, Nerazzurri dikecewakan dengan keputusan Lukaku sebelumnya yang memilih kembali ke Chelsea.

Lukaku datang dengan status pinjaman hingga akhir musim ini. Transfer tersebut dianggap sebagai jalan keluar terbaik karena Chelsea juga tidak ingin Lukaku berada di skuad.

Namun, hingga saat ini penampilan Lukaku masih mengecewakan. Ia baru bermain dalam tujuh laga dengan catatan 2 gol dan 1 assist.

Hari-hari Lukaku lebih banyak dihabiskan untuk pulih dari cederanya. Bahkan, kabar terbaru mengatakan Lukaku kembali mengalami masalah fisik sehingga absen pada laga melawan Parma.

Apalagi, ketika beraksi, performa Lukaku juga kerap mengecewakan. Ia sering kehilangan bola dalam sentuhan pertama.

Menurut laporan Gazzetta dello Sport, kondisi tersebut membuat Inter ragu memermanenkan Lukaku. Padahal, sebelumnya Inter ingin mengajukan peminjaman satu musim lagi kepada Chelsea sebelum menebusnya dengan mengaktifkan klausul pembelian.

Kini, nasib Lukaku di Inter berada di ujung tanduk. Andai tidak juga bangkit, Lukaku akan dikembalikan Inter ke Chelsea.

Masalahnya, Chelsea diyakini juga tidak berharap Lukaku kembali. Selain tidak masuk dalam rencana, Lukaku juga memiliki gaji yang tinggi.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?