Real Madrid Taklukkan Leganes, Sergio Ramos Kejar Rekor Lionel Messi

DBasia.news –  Sergio Ramos berhasil menyamai rekor Lionel Messi saat mencetak sebuah gol istimewa pada laga lanjutan LaLiga, Kamis (31/10) dini hari WIB. Ia berhasil membawa Real Madrid menang telak atas Leganes dengan skor 5-0 dengan mencetak gol yang dicetak dari titik penalti di menit ke24.

Gol ke gawang Leganes membuat Sergio Ramos selalu membuat gol dalam 16 musim beruntun pada pentas LaLiga. Dia selalu mampu menjebol gawang lawan sejak musim 2004-05. Sebelumnya, prestasi tersebut ditorehkan Lionel Messi pada 6 Oktober lalu ketika Barcelona menghadapi Sevilla.

Tentu saja torehan gol Sergio Ramos tak sebanyak Lionel Messi. Paling banyak, dia hanya mencetak 7 gol. Itu dilakukan pada musim 2016-17. Namun, satu hal yang istimewa, pemain berumur 33 tahun itu bukanlah penyerang. Dia hanyalah seorang pemain belakang.

Sepanjang kariernya, kapten Real Madrid itu tercatat hanya gagal mencetak gol pada musim perdananya. Sepanjang musim 2003-04, tak satu gol pun berhasil dibuat bersama Sevilla meskipun turun dalam tujuh pertandingan. Musim berikutnya, dua gol dibuat sang bek bagi Los Rojiblancos.

Dia kian moncer sejak pindah ke Real Madrid pada 2005-06. Setiap musim, gol selalu terlahir dari kaki atau kepalanya. Bahkan, dia hampir selalu mencetak setidaknya tiga gol. Anomali hanya terjadi pada musim 2015-16. Kala itu, dia hanya mampu mengemas dua gol dari 23 penampilan.

Delapan dari sembilan gol terakhir Sergio Ramos pada pentas LaLiga memang tercipta lewat eksekusi penalti. Namun, itu bukan berarti mayoritas golnya berasal dari titik putih. Dari 62 gol yang telah dibuatnya, sembilan saja yang dicetak dengan cara ini. Kebanyakan golnya justru dibuat oleh sundulan. Tercatat ada 32 gol yang dibuahkan oleh kepalanya.