DBasia.news – Sebuah kabar mengejutkan datang dari Real Madrid. El Real digosipkan ingin memulangkan mantan pemainnya yang kini membela Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Real Madrid sudah kehilangan Cristiano Ronaldo sejak musim panas 2018. Ketika itu, Ronaldo menuju Juventus dengan mahar 110 juta euro.
Usai ditinggal Ronaldo, Madrid mencoba mencari penggantinya. Eden Hazard merupakan sosok yang diharapkan bisa menutup lubang yang ditinggalkan Ronaldo.
Namun, hingga saat ini, Hazard masih mengecewakan. Pemain asal Belgia itu justru lebih banyak masuk ruang perawatan.
Melihat situasi itu, Real Madrid pun berencana memulangkan Ronaldo. Football Insider melaporkan, musim panas tahun depan adalah waktu yang dianggap Madrid tepat untuk menjalin kisah lama dengan Ronaldo.
El Real tidak meragukan ketajaman Ronaldo. Apalagi, musim ini sang striker sudah mendulang 12 gol bersama Manchester United.
Real Madrid percaya diri bisa memulangkan Ronaldo ke Santiago Bernabeu. Los Blancos melihat, posisi Ronaldo di Man United saat ini meragukan mengingat keberadaan Ralf Rangnick di belakang kemudi.
Ronaldo dianggap tidak cocok dengan taktik Rangnick. Sebab, eks Sporting CP itu sulit melakukan pressing secara intens.
Saat ini, Ronaldo terikat kontrak hingga 2023 dengan opsi perpanjangan satu tahun. Madrid berharap, dengan durasi masa bakti yang semakin minim, harga Ronaldo akan kian menyusut.