Real Madrid Bidik Talenta Muda Milan

Patrick Cutrone

DBasia.news – Real Madrid dikabarkan tengah memantau talenta belia milik AC Milan, Patrick Cutrone. Penyerang asal Italia tersebut dinilai punya kemampuan untuk menjadi juru gedor utama El Real di masa depan

Real Madrid terus berinvestasi pada sektor pemain muda. Setelah sebelumnya menggaet Vinicius Junior, kali ini Los Blancos dikabarkan tengah melirik Patrick Cutrone

Don Balon mengabarkan, Curtone merupakan permintaan langsung dari sang pelatih, Julen Lopetegui. Lopetegui dikabarkan telah melihat potensi Cutrone sejak sang pemain berusia 15 tahun. Saat itu, Lopetegui masih menjadi pelatih FC Porto.

Patrick Cutrone memang tengah menunjukkan penampilan menanjak. Pemain 20 tahun tersebut mengemas gol kemenangan AC Milan saat berusa AS Roma di San Siro. Masuk sebagai pemain cadangan, Cutrone mencatatkan namanya di papan skor pada menit injury time.

Bila melihat komposisi penggawa Madrid saat ini, Cutrone akan sulit untuk menembus skuat utama. Apalagi permaianan Karim Benzema dan Gareth Bale yang beroperasi di sektor depan semakin padu.

Namun, pada sisi lain, Cutrone juga tidak menjadi pilihan utama bagi Gennaro Gattuso di lini serang Il Diavolo Rosso. Sebab, sang pelatih lebih memercayakan posisi tersebut kepada pemain anyar, Gonzalo Higuain.

Sebelumnya, Real Madrid dikabarkan mengincar pemain AC Milan lainnya. Gianluigi Donnarumma. Namun, kesepakatan batal dan kiper tim nasional Italia tersebut memilih untuk bertahan.