DBasia.news – Menurut berita yang dimuat Marca, Real Madrid berpikir dua kali sebelum mendatangkan bintang PSG, Neymar. Pasalnya, Neymar banyak cedera.
Masa depan Neymar di Paris Saint-Germain masih terus bergulir. Kabarnya, pemain 27 tahun itu sudah memutuskan angkat kaki pada bursa transfer musim panas 2019. Dua klub yang berpeluang mendapatkannya adalah Real Madrid dan Barcelona
Pada sisi lain, PSG pun tidak keberatan melepas pemain tim nasional Brasil itu. Sebab, Neymar sudah menerima penolakan dari suporter PSG.
Saat ini, Real Madrid berada dalam posisi terdepan untuk merekrut Neymar. El Real dilaporkan bersedia memberikan gaji lebih tinggi dibanding tawaran Barcelona.
Walakin, Marca mengabarkan, Real Madrid mulai ragu mendatangkan Neymar. Los Blancos ingin mengetahui kondisi cedera sang pemain sebelum mengambil keputusan.
Neymar memang sering menderita cedera setelah menuju PSG. Sebagian besar masalah pada sang pemain adalah cedera metetarsal yang sering kambuh. Teranyar, eks Santos itu melewatkan Copa America 2019 karena cedera.
Rencananya, Real Madrid akan bertemu PSG untuk mengulik informasi detail soal riwayat dan kondisi cedera Neymar. Los Merengues tidak ingin kecewa ketika sudah mendapatkan sang bomber.
Real Madrid akan mulai bergerak jika PSG mau memberikan informasi yang sebenar-benarnya. Madrid berharap bisa segera mendapatkan informasi itu karena bursa transfer akan ditutup pada 2 September 2019.
Neymar berstatus pemain termahal di dunia usai hengkang dari Barcelona ke Real Madrid pada dua musim lalu. Ketika itu, Les Parisiens mengeluarkan dana hingga 222 juta euro.