DBAsia News

Rangnick Ternyata Pernah Ingin Bawa Sancho ke RB Leipzig

DBasia.news – Pelatih Jerman berusia 63 tahun Ralf Rangnick telah tiba dan melatih Manchester United. Rangnick sudah mendengarkan cerita dari Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick mengenai kondisi skuad terkini, satu nama pemain cukup dikenalnya.

Rangnick melatih Man Unitedsebagai manajer interim hingga akhir musim 2021-2022, lalu untuk kemudian mengisi peran konsultan klub selama dua tahun. Menilik skuad terkini, Rangnick melihat kombinasi bagus antara pemain muda dan senior.

Satu nama menarik perhatiannya. Dia adalah rekrutan Man United di musim panas 2021, Jadon Sancho. Diboyong dari Borussia Dortmund sebesar 85 juta euro dan saat ini belum tampil optimal dengan United.

Sancho (21 tahun) produk akademi Man City yang merantau ke Jerman pada 2017. Pada momen itu ketika Rangnick melatih RB Leipzig (2015-2016 dan 2018-2019), ia pernah bertemu dengan Sancho dan pernah ingin membawanya ke Leipzig.

“Saya sangat bersemangat. Maksud saya, mereka (Man United) memiliki begitu banyak pemain muda berbakat – Jadon Sancho yang saya kenal dari Bundesliga Jerman,” ucap Rangnick dikutip dari laman resmi Man United.

“Faktanya, saya bertemu dengannya ketika dia berusia 17 tahun, di London. Pada saat itu, kami mencoba meyakinkannya untuk datang ke Leipzig dan dia memutuskan beberapa bulan kemudian untuk datang ke (Borussia) Dortmund, yang bukan langkah yang salah dari sudut pandangnya.”

“Mason Greenwood, Marcus Rashford, ada begitu banyak pemain muda berbakat di skuat dan, di atas itu, para pemain top berpengalaman. Untuk bekerja dengan pemain seperti itu dan membantu mereka menjadi lebih baik, ya, saya sangat menantikannya.”

Fans Man United masih menantikan performa terbaik dan reguler dari Sancho, seperti halnya kala memperkuat Borussia Dortmund dengan catatan 137 laga, 57 assists, dan 50 gol selama empat musim di sana.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?