DBasia.news – Bukan hanya Manchester United, PSG (Paris Saint-Germain) juga menginginkan gelandang Juventus, Emre Can.
Emre Can masih belum bisa menembus skuat utama Juventus. Sejauh ini, pemain asal Jerman tersebut baru tampil selama 78 menit ke Serie A.
Selain itu, Can juga tidak masuk rencana Maurizio Sarri di Liga Champions. Sarri lebih percaya dengan gelandang anyar yakni Aaron Ramsey.
Tidak heran, Can sempat mengecam Juventus. Meski sempat memberikan klarifikasi, namun Can diyakini masih memendam amarah karena tidak masuk dalam skuat Bianconeri di Liga Champions.
“Saya terkejut dan marah. Pekan lalu, klub menjanjikan hal berbeda pada saya. Namun, kemarin Sarri menghubungi saya jika tidak masih dalam rencananya,” bunyi pernyataan pertama Can.
“Oleh karena menghormati Juventus dan pemain lainnya, saya tidak akan mengatakan apa pun lagi dan memilih berusaha di dalam lapangan,” tegas Can yang coba menjernihkan situasi.
Berdasarkan laporan Le10sport, direktur olaharaga PSG, Leonardo, telah menargetkan memboyong Emre Can pada bursa transfer mendatang. Leonardo yakin Can bisa memberikan nilai positif untuk lini tangah PSG.
Meski demikian, PSG perlu mewaspada pergerakan Manchester United yang juga mengincar Can. The Red Devils membutuhkan gelandang baru usai Marouane Fellaini dan Ander Hererra hengkang.
Pada musim lalu, Emre Can tampil pada 37 pertandingan dengan torehan empat gol dan satu assist. Namun, situasi berubah usai Maurizio Sarri mengambil alih Juventus dari tangan Massimiliano Allegri.