PSG Inginkan Trio Real Madrid di Bursa Transfer Musim Panas 2019

Gareth Bale, Toni Kroos dan Isco


DBasia.news –  PSG (Paris Saint-Germain) tidak main-main dalam mewujudkan ambisi juara Liga Champions. Dikutip dari Les Parisien, PSG kabarnya menyiapkan 200 juta euro untuk mendatangkan tiga pemain Real Madrid.

Paris Saint-Germain dikenal sebagai tim yang kuat secara finansial. Hal itu terbukti ketika Les Parisiens memecahkan rekor transfer saat membeli Neymar dari Barcelona. Saat itu, PSG menghabiskan dana hingga 222 juta euro.

Satu di antara tujuan utama PSG memperkuat tim dengan pemain bintang adalah memenangi Liga Champions. Namun, hingga saat ini trofi tersebut masih hanya mimpi.

Meski demikian, PSG tidak menyerah. Kali ini, Les Parisiens siap memperkuat tim dengan mendatangkan Gareth Bale, Toni Kroos dan Isco. Ketiga pemain tersebut dinilai dapat mendekatkan PSG ke gelar Liga Champions karena sudah pernah meraihnya bersama El Real.

Peluang PSG merampungkan tranfer tersebut cukup terbuka. Terlebih, saat ini masa depan Bale, Kroos dan Isco masih menjadi tanda tanya.

Real Madrid dikabarkan memang ingin melego Gareth Bale pada bursa transfer mendatang. Madrid tidak puas dengan performa Bale yang terus merosot belakangan ini.

Sementara itu, posisi Toni Kroos di lapangan tengah Madrid bisa terancam bila Paul Pogba bergabung. Kabarnya, pemain asal Jerman tersebut menjadi bagian revolusi Real Madrid karena dinilai sudah terlalu tua.

Sedangkan, Isco juga masih ragu akan masa depannya di Real Madrid. Meski menjadi pemain kesayangan Zinedine Zidane, namun hal itu tidak menjadi jaminan dirinya bisa tampil reguler di musim depan. Isco ingin mendapatkan menit bermain yang cukup demi masuk dalam skuat tim nasional Spanyol di Piala Eropa 2020.

Bila terealisasi, Real Madrid bisa menginvestasikan dana hasil penjulan untuk memboyong pemain anyar. Selain Pogba, Los Merengues juga dikaitkan dengan Eden Hazard, Kylian Mbappe hingga Christian Eriksen.