PSG Beri Pernyataan tegas Untuk Liverpool dan Real Madrid Soal Mbappe

DBasia.news – Presiden Paris Saint-Germain, Nasser Al-Khelaifi, memberikan pernyataan tegas soal masa depan pemain bintangnya, Kylian Mbappe. Sebelumnya, penggawa tim nasional Prancis itu dikaitkan dengan Liverpool dan Real Madrid.

Kylian Mbappe menunjukkan diri sebagai pemain yang kian matang. Ia mencetak gol pada leg kedua 16 besar Liga Champions melawan Barcelona. Dipercaya sebagai algojo penalti, Mbappe tidak membuang kesempatan.

Penampilan tersebut melengkapi aksinya pada leg pertama. Mbappe menjadi bintang setelah mencetak hat-trick.

Tak heran, minat kepada Mbappe semakin besar. Kabarnya, Real Madrid dan Liverpool adalah dua tim yang paling tertarik.

Bagi Real Madrid, Kylian Mbappe adalah pemain sempurna untuk menjadi simbol tim di masa depan. Dengan usia yang masih muda, Mbappe diprakirakan memiliki masa depan cerah.

Sementara itu, pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, merupakan pengagum Mbappe. Mbappe menjadi target utama jika Mohamed Salah angkat kaki pada bursa transfer musim panas mendatang.

Namun, bukan perkara mudah bagi kedua klub tersebut membujuk PSG memberikan lampu hijau. Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, percaya diri Mbappe dan Neymar akan bertahan.

“Neymar dan Mbappe adalah orang Paris. Mereka akan selalu menjadi orang Paris,” tegas Nasser Al-Khelaifi seperti dilaporkan Mirror.

PSG Terdesak

Namun, saat ini posisi PSG berada di ujung tanduk. Sebab, Mbappe belum juga sepakat dengan kontrak baru yang diberikan. PSG berisiko kehilangan Mbappe secara gratis pada musim panas 2022.

Oleh karena itu, menjual Ronaldo pada bursa transfer musim panas 2021 adalah solusi terbaik jika Mbappe tidak juga meneken kontrak baru. Apalagi, PSG mengeluarkan 166 juta pounds untuk mendapatkan Mbappe dari AS Monaco.