Prediksi Manchester City vs Shakhtar Donetsk 27 November 2019

  DBasia.news –  Manchester City tampil cukup dominan di Grup C Liga Champions Eropa musim 2019/2020. Manchester City menjadi klub pertama di Grup C yang lolos ke babak 16 besar. Raihan 10 poin Manchester City sudah tidak bisa dikejar oleh Atalanta dan Dinamo Zagreb yang berada di posisi ketiga dan keempat.

Berbeda dengan Manchester City yang sudah lolos, Shakhtar Donetsk masih harus berjuang keras untuk dapat lolos dari babak grup ini. Raihan 5 poin Shakhtar Donetsk sama dengan Dinamo Zagreb. Shakhtar Donetsk wajib meraih poin penuh pada laga ini dan mengharapkan Dinamo Zagreb gagal meraih poin pada laga melawan Atalanta.

Pemain Kunci

Winger kelahiran Inggris ini tampil baik di awal musim ini. Total 7 gol sudah dicetak oleh Sterling dan menjadi pencetak gol terbanyak kedua setelah Sergio Aguero. Selain memiliki insting tajam di depan gawang lawan, Sterling memiliki kecepatan yang dapat merepotkan pertahanan lawan. Kelebihan ini dapat memecah konsetrasi pemain lawan.

Penyerang berusia 32 tahun ini, menjadi jurugedor utama Shakhtar Donetsk pada awal musim ini. Total 8 gol sudah dicatatkan oleh Junior. Memiliki fisik yang prima, Junior menjadi ancaman nyata bagi pertahanan Manchester City.

Head To Head

Manchester City selalu bermain dominan saat melawan Shakhtar Donetsk. Kedua klub ini sudah bertemu  5 kali. Pada lima laga tadi, Manchester City meraih 4 kemenangan dan Shakhtar Donetsk meraih sekali kemenangan.

Tiga musim terakhir, kedua klub ini selalu bertemu di babak grup Liga Champions Eropa. Pada putaran pertama lalu, Manchester City sukses mengalahkan Shakhtar Donetsk dengan skor 3-0.

Prediksi Skor

Manchester City memiliki ambisi besar untuk menjadi juara Grup C. Kemenangan pada laga Shakhtar Donetsk dapat memastikan satu posisi sebagai juara Grup. Ditambah dengan bermain dikandang sendiri, Manchester City memiliki peluang besar untuk dapat meraih kemenangan pada laga ini.

Manchester City 3 – 0 Shakhtar Donetsk