Prediksi Galatasaray vs Real Madrid 23 Oktober 2019

DBasia.news –  Liga Champions Eropa musim 2019/2020 kembali berlanjut pada tengah pekan ini. Kompetisi elit di benua Eropa ini sudah masuk gameweek ketiga. Salah satu laga yang akan digelar pada pekan ketiga ini mempertemukan Galatasaray  vs Real Madrid.

Pertandingan  ini akan digelar di Türk Telekom Stadyumu (İstanbul), Rabu (23/10/2019). Kedua klub ini tergabung di Grup A, bersama dengan PSG dan             Club Brugge.

Kondisi Tim

Galatasaray merupakan klub yang berasal dari Liga Super Turki. Klub yang pernah menjadi juara Piala UEFA di tahun 2000 ini, meraih hasil yang cukup baik di pekan pertama lalu. Menantang Club Brugge, Galatasaray meraih hasil imbang dengan skor 0-0. Raihan ini merupakan awal yang baik bagi Galatasaray dalam bersaing di Grup A. Hanya saja, pada gameweek, Galatasaray menelan kekalahan dari PSG dengan skor 0-1.

Galatasaray tampil melempem di ajang Liga Super Turki. Hingga 8 laga yang sudah dijalani, Galatasaray baru meraih 13 poin. Hasil ini membuat Galatasaray terdampar di posisi keempat dalam klasemen sementara Liga Super Turki.

Pada 5 laga terakhir pun, Galatasaray meraih beberapa kemenangan. Tercatat, 5 laga terakhir dengan meraih 2 kali kemenangan,  2 hasil imbang dan sekali laga berakhir dengan kekalahan. Tim kepelatihan wajib mengembalikan mental pemain Galatasaray dalam upaya meraih 3 poin penuh pada laga ini.

Sementara itu, Real Madrid gagal membawa poin pada dua laga awal di Grup A. Menantang PSG dan Club Brugge, Real Madrid hanya meraih sekali imbang dan sekali menelan kekalahan. Hasil ini menjadikan Real Madrid wajib meraih 3 poin demi membuka lolos dari Grup A ini.

Paska kekalahan dari PSG, Real Madrid mulai menemukan bentuk permainan terbaiknya. Pada 5 laga terakhir di ajang La Liga, Real Madrid meraih 2 kemenangan, 2 kali meraih hasil imbang dan sekali menelan kekalahan. Terakhir, Real Madrid menelan kekalahan dari Malorca dalam dalam ajang La Liga.

Pemain Kunci

Galatasaray memiliki dua penyerang senior yaitu Radamel Falcao dan Ryan Babel. Falcao didatangkan di bursa transfer musim panas lalu dari AS Monaco. Pengalaman bermain diberbagai liga top Eropa, diharapkan dapat membantu Galatasaray. Sementara itu, Babel merupakan penyerang senior di Timnas Belanda. Sejauh ini, mantan penyerang Liverpool sudah mengoleksi 2 gol bersama Galatasaray.

Pemain termahal Real Madrid di musim ini, Eden Hazard, sudah mencetak gol perdana di musim ini. Sebelumnya di beberapa laga yang sudah dijalani, Hazard masih nihil gol. Menghadapi Galatasaray, Hazard akan kembali menjadi pemain andalan untuk menembus pertahanan melawan klub asal Turki ini.

Head To Head

Kedua klub ini sudah sering bertemu sejak bertahun-tahun lalu. Pada lima laga terakhir, Real Madrid tampil dominan saat melawan Galatasaray. Tercatat, Real Madrid meraih 4 kemenangan dan sekali laga dimenangkan oleh Galatasaray.

Prediksi Skor

Galatasaray  1 – 2 Real Madrid