Pochettino Beri Sinnal untuk Manchester United

DBasia.news –  Mantan manajer Tottenham Hotspurs, Mauricio Pochettino, saat ini dikaitkan dengan Manchester United. Manajer berusia 47 tahun tersebut mengaku siap jika diminta untuk melatih kembali di Premiere League.

Mauricio Pochettino saat ini masih menganggur usai didepak Tottenham Hotspur. Beberapa klub Premier League, termasuk Manchester United, dikabarkan memantau sang manajer.

Kini, Pochettino menegaskan sudah siap kembali menukangi tim. Pochettino pun tidak masalah jika harus kembali melatih di Premier League.

“Jujur, saya senang jika bisa kembali bekerja di Premier League. Memang itu akan sulit, saya sadar akan hal itu. Saat ini, saya menunggu dan kita akan lihat apa yang terjadi,” papar Pochettino dalam podcast In the Pink.

“Saat ini, saya merasa dalam masa pemulihan untuk sedikit memikirkan diri sendiri. Saya bersiap-siap karena dalam sepak bola selalu terjadi dan Anda harus siap,” tambahnya

“Saya siap dan menunggu tantangan selanjutnya. Saya percaya dan yakin tantangan selanjutnya akan fantastis.”

Mauricio Pochettino tidak bisa meraih prestasi di Tottenham Hotspur. Meski demikian, ia tetap bangga.

“Sangat sulit menerapkan filosofi dan ide baru, namun saya merasa bangga dengan kesuksesan yang kami raih. Itu bisa membawa Tottenham pada level berbeda,” ungkap Pochettino.

“Bermain di Liga Champions selama tiga atau empat musim dan sering berada pada posisi lebih baik dari Arsenal adalah prestasi hebat bagi kami.”

Manajer 47 tahun itu mengawali karier di Espanyol. Selama menjadi nakhoda Espanyol, Pochettino melakoni 160 pertandingan dengan rata-rata 1,23 poin per laga.