Pique Tantang Pengkritiknya di Media Sosial

Gerard Pique

DBasia.news – Bek senior Barca berusia 31 tahun, Gerard Pique, kembali jadi sorotan dengan blundernya yang berujung gol tim lawan. Ia pernah melakukannya saat Barca kalah dari Leganes. Kini, sapuan bolanya yang buruk menjadi awal mula proses gol pemain Valencia, Ezequiel Garay. Barcelona pun bermain imbang 1-1 kontra Valencia.

Pasca laga, Pique malah mengomentari kritikan haters dibanding performa atau buruknya penampilan Barca. Menurutnya, para orang yang membencinya memang berharap Pique melakukan kesalahan atau membuat blunder.

“Saya tahu ada banyak orang yang berharap hal-hal tidak berjalan baik untuk saya. Mereka bisa menikmatinya, mereka seharusnya keluar dari gua dan menikmati matahari (tidak cuma mengkritisi lewat media sosial, tapi langsung di hadapannya),” cetus Pique, diberitakan Marca.

“Ada banyak orang menanti saya (melakukan saya) dan mengkritisi saya. Ketika kami kebobolan gol maka itu salah saya, ada banyak orang menanti saya, bukan cuma di Madrid. Televisi mendapatkan keuntungan darinya, keluar dari gua, karena hal ini akan segera berubah,” tegasnya.

Beruntung bagi Barca, di kala performa mereka sedang menurun, liga-liga top Eropa ditunda untuk sementara waktu karena saat ini memasuki jeda internasional. Dalam rentang waktu tersebut, klub-klub bisa mengevaluasi singkat perjalanan musim sejauh ini.