DBAsia News

Pique Frustasi Soal Performa Barcelona

DBasia.news – Barcelona kalah lagi usai tumbang di markas Atletico Madrid 0-2. Pemain senior Barcelona Gerard Pique frustrasi betul karena kebuntuan timnya.

Barca menantang Atletico di Wanda Metropolitano, Minggu (3/10/2021) dinihari WIB. Blaugrana mendominasi pertandingan dengan keunggulan ball possession yang mencapai 70 persen meski cuma membuat sembilan percobaan (2 on target).

Di sisi lain, Atletico bermain efisien. Los Rojiblancos hanya menciptakan enam percobaan dengan tiga on target termasuk mencetak dua gol yang seluruhnya lahir di babak pertama. Thomas Lemar dan Luis Suarez menjebol gawang Barca untuk memastikan tim tuan rumah meraup tiga angka.

Bagi Barcelona, ini adalah kekalahan kedua beruntun usai dihajar Benfica 0-3 di Liga Champions tengah pekan ini. Namun, ada hal yang lebih mengkhawatirkan karena Barcelona sudah empat laga berunntun gagal mencetak gol.

Pique merasa Barca bisa saja akan terus tumpul meski bermain sangat lama di lapangan. Pique mengakui, timnya sedang kesulitan di awal musim ini.

“Kami memulai pertandingan dengan baik, kami mengejar mereka, kami berani [kemudian] mereka bermain lebih baik. Mereka mencetak dua gol dari peluang yang sangat sedikit dan dari situ, kami bisa menghabiskan tiga jam dan tidak mencetak gol,” sungut Pique di Marca.

“Masalah ini sulit. Rumit. Kami sedang menderita, aku harus terus terang,” sambung mantan pemain Manchester United itu.

Usai gol Suarez, Gerard Pique terlihat berdebat dengan rekan setimnya Sergio Busquets. Pique mengatakan, Barca melakukan kesalahan serupa dengan gol pertama.

“Lemar mencuri [bolanya], Joao Felix menerima bola dan Ronald [Araujo] malah terus maju sehingga lini belakang kewalahan karena dia meninggalkan ruang. Dua gol itu sangat mirip. Kami akan membahasnya. Kami kemasukan gol tidak seperti tim lain,” keluh Pique usai kekalahan Barcelona dari Atletico.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?