Pertandingan Manchester City Kontra Arsenal Resmi Ditunda

  DBasia.news –  Virus corona kembali membuat jadwal pertandingan sepak bola terganggu. Terbaru, Premier League memutuskan menunda pertandingan antara Manchester City kontra Arsenal, di Etihad Stadium, Rabu (11/03) waktu setempat.

Keputusan tersebut diambil setelah terungkap staf Arsenal melakukan kontak dengan pemilik Olympiacos, Evangelos Marinakis, yang telah dinyatakan terkena virus corona. Hubungan tersebut terjadi pada laga leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Jumat (28/02).

“Pertandingan Premier League malam ini antara Manchester City melawan Arsenal akan ditunda sebagai tindakan pencegahan menyusul pengumuman pada Selasa bahwa Evangelos Marinakis telah terkena COVID-19,” bunyi pernyataan resmi Premier League.

“Tiga belas hari yang lalu, Olympiacos melawan Arsenal di Emirates Stadium pada pertandingan Liga Europa di mana pemilik klub Yunani itu bertemu beberapa anggota dan staf Arsenal.”

Menilik posisi kedua tim, pertandingan punya arti penting untuk Arsenal. Saat ini, The Gunners sedang dalam upaya menembus zona Liga Champions. Sementara itu, Manchester City punya jarak yang jauh dari pemimpin klasemen sementara, Liverpool.

“Mengikuti saran tim medis, Arsenal dan Manchester City menganggap perlu dilakukan penundaan pertandingan pada malam ini, Rabu (11/3), untuk memberi waktu menilai situasi sepenuhnya. Premier League setuju pertandingan akan diatur ulang,” sambung Premier League.

“Kami memahami ini akan menyebabkan ketidaknyamanan dan pengeluaran uang bagi suporter yang berencana menghadiri pertandingan. Namun, Arsenal, Man City, dan Premier League sepakat setelah berita soal tuan Marinakis tidak ada alternatif lain selain menunda pertandingan.”

Sebelumnya, virus corona telah menyebabkan Serie A mengambil keputusan menangguhkan kompetisi. Selain itu, beberapa pertandingan pada Liga Champions dan Liga Europa digelar tanpa penonton.