Persija Gunakan Stadion Madya untuk Lawan Kalteng Putra

Persija

DBasia.news –  Persija Jakarta menghadapi Kalteng Putra, pada pekan ke-15 Liga 1 2019 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (20/8).

Hal ini tidak terlepas dari Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, yang digunakan Bhayangkara FC di waktu yang sama. Sementara Stadion Wibawa Mukti Cikarang masih dalam tahap renovasi.

Stadion Madya dipilih menjadi alternatif karena memiliki kualitas lapangan yang baik. Ini sudah terbukti ketika stadion ini beberapa kali digunakan Bhayangkara FC saat menghelat partai kandang.

“Persija melawan Kalteng Putra harus bermain di Stadion Madya Senayan. Langkah ini terpaksa kami lakukan karena Stadion Patriot digunakan Bhayangkara FC,” ujar CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus.

Pria yang akrab disapa FP itu berharap, ke depannya Macan Kemayoran bisa menggunakan kembali stadion yang selama ini menjadi markas Persija Jakarta, seperti Stadion Utama Gelora Bung Karno, Stadion Patriot bahkan Stadion Wibawa Mukti.

“Kami berharap semua pihak bisa memaklumo atas kondisi tersebut. Kami berharap ke depannya Persija dapat kembali memakai Stadion Patriot dan Wibawa Mukti,” tambah Ferry Paulus.