DBAsia News

Permainan Timnas U-19 Mirip Malaysia, Ini Kata Indra Sjafri

Indra Sjafri

DBasia.news – Baru-baru ini, pelatih China U-19, Cheng Yaodong, berpendapat bahwa permainan Timnas U-19 mirip Malaysia.

“Indonesia permainannya pasti akan sama dengan permainan Malaysia. Indonesia dan Malaysia menurut saya punya gaya yang mirip. Di sini kami bersiap untuk Piala Asia,” beber Yaodong.

Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, memberikan tanggapannya.

“Saya pikir karena menyangkut dengan tim lain, saya tidak perlu menanggapi itu karena itu anggapan pelatih China ke Malaysia,” kata Indra usai memimpin sesi latihan di Lapangan ABC, Jumat (21/9).

“Saya tidak melatih Malaysia, kami tidak satu grup dengan Malaysia, mereka di D, tidak bakal ketemu, baru bisa ketemu di final nanti, kalau masuk.”

Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi PSSI U-19 Anniversary Tournament menghadapi Thailand dan China. Ini merupakan ajang persiapan Timnas U-19 menuju Piala Asia U-19 2018 di Indonesia.

Timnas U-19 akan menghadapi Thailand terlebih dahulu pada 23 September 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Dua hari berselang, Skuat Garuda Nusantara menghadapi China di tempat yang sama.

Timnas U-19 berada di Grup A Piala Asia U-19 2018 bersama Qatar, Uni Emirat Arab, dan Taiwan. Sementara China berada satu grup dengan Malaysia di Grup D.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?