Pencarian Direktur Olahraga Manchester United Terus Berlanjut

SWANSEA, WALES - AUGUST 19: Eric Bailly of Manchester United celebrates scoring his sides first goal with his Manchester Untited team mates during the Premier League match between Swansea City and Manchester United at Liberty Stadium on August 19, 2017 in Swansea, Wales. (Photo by Dan Mullan/Getty Images)

Manchester United


DBasia.news –  Manchester United masih terus mencari sosok yang tepat untuk mengisi jabatan Direktur Olahraga. Diberitakan Manchester Evening News, tiga nama sudah masuk ke dalam daftar calon Direktur Olahraga Setan Merah.

Sebelum Jose Mourinho didepak Manchester United, sang manajer sempat mengeluh karena tidak mendapatkan pemain incaran di bursa transfer. Beberapa pihak menilai, hal itu terjadi karena The Red Devils tidak punya direktur olahraga.

Selain menjadi penghubung antara pemain dengan tim, direktur olahraga juga punya tugas di bursa transfer. Mereka adalah pihak yang fokus untuk mendatangkan dan menjual pemain.

Kini, Manchester United mulai kembali mencari direktur olahraga andal untuk masuk dalam dewan direksi. Satu di antara yang berada pada daftar tertas adalah direktur olahraga Atletico Madrid, Andrea Berta. Berta diyakini sudah paham betul dengan seluk-beluk bursa transfer.

Selain itu, Manchester United juga mempertimbangkan direktur olahraga RB Leipzig, Paul Mitchell. Mitchell dinilai punya kelebihan dalam mencari pemain muda berbakat.

Nama lain yang beredar adalah direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici. Paratici merupakan murid dari Giuseppe Marotta yang merupakan satu di antara direktur olagraga terbaik di Italia. Paratici juga dianggap memiliki banyak koneksi dengan agen pemain dunia.

Manchester United akan menghadapi Burnley dalam pertandingan lanjutan Premier League 2018-2019, di Stadion Old Trafford, Rabu (30/1). Saat ini, skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu menduduki peringkat keenam dengan raihan 44 poin.