DBAsia News

Pemain-pemain Sriwijaya FC Pernah Ditawari Terlibat Dalam Isu Pengaturan Skor

Sriwijaya FC

DBasia.news – Belakangan ini tengah ramai dibahas di Indonesia soal isu pengaturan skor. Masih berlanjut sampai saat ini, Ucok Hidayat, manajer Sriwijaya FC, mengakui jika pemain-pemainnya pernah dihubungi untuk terlibat di dalamnya.

“Banyak pemain kami yang dapat SMS. Ada bekas pemain, ada fotonya, pemain saya sudah melapor,” ujar Ucok ketika dihubungi wartawan.

Kata Ucok, tawaran yang diberikan mencapai puluhan juta rupiah. Untungnya, para pemain Sriwijaya FC tidak tergiur.

“Ada rekamannya, ada tawarannya berapa. Rata-rata pemain ditawar Rp 50 juta,” kata Ucok.

“Kapten kami (Yu Hyun-koo) di WhatsApp sama agen-agennya, dari Indonesia, bekas pemain kami juga,” imbuh Ucok menambahkan.

Hanya saja, Ucok bungkam terhadap identitas sang penyuap. Dirinya khawatir tersangkut Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

“Namanya? Wah kena undang-undang IT tidak? Itu dia saya takut. Tapi ada namanya. Kami sudah lapor ke PSSI juga,” tutur Ucok.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?