Pelatih PSM Makassar Kembali Sindir Timnas

Rene Alberts

DBasia.news – PSM Makassar masih menjadi pemuncak klasemen Liga 1. Tapi anehnya tidak satu pun pemain mereka yang dipanggil ke Timnas Indonesia yang tampil di Piala AFF 2018. Hal ini acap menjadi bahan sindiran oleh pelatih PSM, Rene Alberts.

Seperti diketahui, Barito Putera dan Bhayangkara FC merupakan tim yang mengirim pemain terbanyak ke Timnas Indonesia. Kedua tim itu masing-masing menyodorkan tiga pemainnya. Sementara Arema FC, Persija Jakarta, Sriwijaya FC dan Bali United masih-masing mengirim dua pemain.

Sedangkan PSM yang memuncaki klasemen tidak mengirimkan satu wakil pun. Pelatih PSM Robert Rene Albert angkat bicara mengenai masalah ini.

“Dari apa yang terjadi di liga-liga dunia, pemain Tim Nasional berasal dari tim-tim yang berada di klasemen teratas. Itu normal, dan itulah budaya sepak bola,” kata Rene Alberts.

“Namun faktanya PSM sedang memimpin tanpa pemain Timnas dan inilah poinnya saya. Ini menunjukkan bahwa kami memiliki kekuatan yang besar. Tidak ada hubungannya dengan Timnas. Seperti halnya Leicester City ketika memenangkan Liga Inggris, tidak ada pemain Timnas di sana,” kata pelatih asal Belanda itu.

“Jadi kami tidak menyalahkan Timnas atau siapa pun itu. Yang saya ingin tunjukkan bahwa PSM bisa kuat walaupun tanpa pemain Timnas, atau belum terlalu baik untuk Timnas. Kami bisa menunjukkan itu,” tegasnya.