DBasia.news – Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, berpesan kepada para pemainnya untuk tidak memikirkan tekanan supoter Timnas Indonesia.
“FAM dan PSSI sudah beberapa kali mengadakan perbincangan mengenai aspek keselamatan,” kata Tan Cheng Hoe dari Berita Harian Malaysia.
“Menurut saya, pemain kami tidak perlu merasakan tekanan, yang penting kami perlu fokus pada latihan dan pertandingan nanti untuk mengambil poin di Indonesia,” tambahnya.
Malaysia akan menghadapi Timnas Indonesia, pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan kedua Piala Asia 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 5 September mendatang. Di Grup G, Malaysia tergabung bersama Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab (UEA). Timnas Malaysia sendiri sudah tiba di Jakarta pada hari ini, Selasa (3/9) pukul 12.00 WIB. Selanjutnya, Harimau Malaya akan menjalani latihan perdana di Lapangan ABC pukul 19.00 WIB nanti.