Ozan Kabak Masuk Radar Transfer Liverpool

DBasia.news – Kepergian Dejan Lovren ke Zenit Saint Petersburg membuka peluang Liverpool merekrut bek lain. Kabarnya mereka mengincar Ozan Kabak, bek Schalke.

Setelah menyelesaikan musim Liga Inggris dengan sukses, The Reds akhirnya melepas salah satu bek berpengalaman mereka, Dejan Lovren ke klub Rusia, Zenit St. Petersburg. Tidak ingin kehilangan kekuatan mereka untuk musim depan, skuad asuhan Jurgen Klopp tersebut kini dikabarkan sedang mengincar pemain belakang dari Schalke, Ozan Kabak.

Bek yang masih berusia 20-tahun itu sudah mampu menjadi pemain utama di klub Bundesliga tersebut musim ini. Hal tersebut sepertinya yang membuat The Reds sangat berminat untuk mendatangkan pemain yang sebenarnya baru didatangkan oleh Schalke pada musim panas lalu tersebut.

Menurut laporan dari Bild, The Reds memang sangat serius ingin memboyong Kabak karena memang dinilai sebagai sosok yang tepat sebagai pengganti dari Lovren. Dengan usianya yang juga masih muda, bukan tidak mungkin pemain tim nasional Turki itu juga akan bisa menjadi andalan utama dari lini belakang Liverpool untuk beberapa tahun kedepan.

Namun, tidak akan mudah bagi The Reds untuk bisa memboyong sang pemain karena Schalke kabarnya akan meminta setidaknya Rp 596 miliar sebagai biaya transfer. Jumlah tersebut memang sepertinya tidak terlalu mahal, namun manajemen Liverpool terlihat cukup berhati-hati dalam pengeluaran mereka untuk musim depan karena memang sudah berinvestasi cukup besar guna menciptakan skuad juara yang mereka miliki saat ini.

Akan tetapi, mengingat mereka memang sudah melepas Lovren, tentunya seorang pengganti harus segera didatangkan oleh Liverpool pada musim panas nanti. Jika Kabak memang sosok yang diidamkan oleh Klopp, bukan tidak mungkin manajemen klub asal Merseyside itu akan berusaha mendapatkan sang pemain, walaupun tentunya akan bernegosiasi sebisa mungkin.

Schalke sendiri memang cukup wajar jika tidak ingin begitu saja kehilangan bek muda mereka, terlebih karena pemain asal Turki itu memang baru masuk pada awal musim dari VfB Stuttgart. Menandatangani kontrak sepanjang lima tahun, the Royal Blues tidak memilki keharusan untuk melepas Kabak dengan harga yang murah ke klub manapun, termasuk Liverpool.