DBasia.news – Arsenal secara resmi memperkenalkan Nuno Tavares sebagai pemain baru mereka. Pemain muda Portugal menjadi rekrutan pertama The Gunners untuk hadapi musim 2021-22.
Pemain berusia 21 tahun ini didatangkan Arsenal dari Benfica. Kabarnya The Gunners membayar harga yang terbilang murah 8 juta poundsterling untuk menggaet Tavares, yang merupakan jebolan akademi Benfica.
“Kami menyambut Nuno ke klub ini,” kata pelatih Arsenal, Mikel Arteta, dikutip dari Sky Sports.
“Kedatangan Nuno akan menambah kekuatan tim dan pilihan di lini belakang. Apalagi dia akan memerikan energinya di sisi kiri.”
Tavares yang berposisi sebagai bek kiri akan segera bergabung dengan rekan-rekan barunya setelah dia menyelesaikan masa isolasi.
Arteta mengaku sudah tak sabar untuk segera bekerja sama dengan pesepak bola yang disebutnya memiliki masa depan cerah. Hal serupa diungkapkan oleh direktur teknik Arsenal, Eduardo “Edu” Cesar Daud Gaspar.
“Kami berharap dia tumbuh dan berkembang bersama kami. Menjadi anggota penting dari skuad utama,” ujar Edu.
Tavares tercatat 25 kali membela Benfica sejak debut pada laga Piala Super Portugal, Agustus 2019.
“Ketika musim berakhir, agen saya memberi tahu kalau Arsenal berminat. Reaksi pertama saya sengat senang. Ini klub besar. Saya senang berada di sini,” jelasnya.