DBasia.news – Dani Carvajal mengatakan bahwa Neymar hampir saja bergabung dengan Real Madrid. Sayang, saat itu Neymar justru memilih bergabung dengan Barcelona dan kini menjadi bintang klub raksasa Liga Prancis, Paris Saint-Germain.
Full-back Real Madrid ini mengklaim, pada 2006 Neymar sempat mengatakan akan menandatangani kontrak untuk bergabung dengan Los Blancos, julukan Real Madrid. Neymar, yang saat itu masih berusia 14 tahun, mendapatkan undangan untuk menjalani trial dan berjumpa dengan skuad utama Madrid.
“Saya ingat Neymar bermain dengan sangat baik di tim junior,” ujar Carvajal kepada surat kabar Italia, Libero.
“Dia mengatakan kepada kami bahwa dia akan tinggal. Semua bersorak dan merayakan hal itu bersamanya,” tambah Carvajal yang saat itu menimba ilmu di tim junior El Real.
Sayang, usai menjalani trial, Neymar kembali ke klub asalnya, Santos. Setelah itu, penyerang internasional Brasil ini justru bergabung dengan rival abadi Madrid, Barcelona, pada 2013, sebelum pindah ke PSG pada musim panas 2017.
Meski demikian, Carvajal masih tetap menaruh harapan bisa bermain bersama Neymar di Santiago Bernabeu. Dia yakin Neymar masih punya keinginan pindah ke Madrid, apalagi setelah raksasa Liga Spanyol ini kehilangan Cristiano Ronaldo yang pindah ke Juventus.
Pada musim panas 2018, sempat santer beredar kabar Madrid akan memboyong Neymar. Namun, manajemen Los Blancos membantah rumor mereka akan memboyong pemain termahal di dunia itu yang terikat kontrak di Parc des Princes hingga Juni 2022.