DBAsia News

MU Pernah Tolak Milan yang Ingin Boyong Martial

Anthony Martial

DBasia.news – Manchester United dikabarkan RMC Sport pernah menolak tawaran yang dilayangkan AC Milan untuk memboyong Anthony Martial. Padahal, pemain asal Prancis tersebut beberapa kali mengungkapkan keinginannya untuk angkat kaki dari Old Trafford.

Anthony Martial dikabarkan telah membulatkan tekad untuk hengkang dari Man United. Sang pemain dikabarkan mulai gerah karena tak mendapatkan menit bermain yang cukup.

Pada musim lalu, Martial bergantian dengan Marcus Rashford untuk mengisi satu pos di lini depan. Namun, kedatangan Alexis Sanchez pada pertengahan musim membuat situasi semakin pelik bagi Martial.

Walhasil, Martial dikabarkan sempat bersitegang dengan sang manajer, Jose Mourinho. Bahkan, The Special One disebut-sebut telah memberikan lampu hijau untuk Martial
berganti klub.

AC Milan melihat situasi yang dialami Martial sebagai sebuah peluang untuk menggaet sang pemain. Martial dinilai punya potensi besar untuk menjadi pemain bintang di masa depan.

Akan tetapi, menurut RMC, tawaran yang diberikan Milan tak menarik hati Man United. Kabarnya, petinggi The Red Devils, Ed Woodward, menolak ide melego Martial. Ed Woodward khawatir keputusan itu akan menjadi bumerang bagi Mourinho seperti saat melepas Kevin De Bruyne.

Sementara itu, andai terealisasi Martial akan memberikan persaingan ketat di lini sayap AC Milan Saat ini, Milan memiliki sayap utama yakni Suso dan Diego Laxalt. Selain itu, Martial juga dapat mengancam posisi Hakan Calhanoglu.

Manchester United memboyong Anthony Martial dari AS Monaco dengan mahar 54 juta pounds pada bursa transfer musim panas 2015. Saat ini, pemain 22 tahun tersebut bisa diboyong dengan cuma-cuma karena kontraknya akan berakhir pada Juni 2019.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?