DBAsia News

Momentum Positif Cerezo Osaka Jelang Final Levain Cup 2021

DBasia.news – Cerezo Osaka meraih momentum positif untuk menyongsong laga final Levain Cup alias Piala J.League 2021, akhir pekan nanti melawan Nagoya Grampus Eight.

Tim Sakura menundukkan Yokohama F. Marinos 2-1 dalam lanjutan liga, Minggu 24/10) lalu, sebelum melibas Nagoya, lawan yang juga akan mereka hadapi di final mendatang, tiga gol tanpa balas di ajang Emperor’s Cup, Rabu kemarin.

Laga kandang kontra Yokohama pada pekan ke-33 J.League sendiri berlangsung spesial. Yanmar selaku sponsor utama Cerezo mengadakan acara khusus sebagai bagian dari kampanye #Football is our engine mereka tahun ini.

Perusahaan alat berat itu menghadiahkan jersey bisbol spesial untuk seluruh fans yang hadir di Yanmar Stadium Nagai.

Yang menarik, pada bagian kerah kaus tersebut terdapat QR code yang jika dipindai akan membuka akses situs untuk melihat konten-konten terkait proyek #Football is our engine Yanmar, di dalamnya mencakup wawancara eksklusif dengan Shinji Kagawa, Hiroshi Kiyotake, dan Takashi Inui.

Inui, salah satu pemain yang menjadi duta Yanmar, menyumbang gol pembuka untuk Cerezo dalam kemenangan 2-1 atas Yokohama.

“Kemenangan hari ini adalah berkat usaha tim,” katanya usai pertandingan. “Saya sangat senang dapat berkontribusi membantu tim meraih tiga poin.”

Hanya tiga hari berselang, skuad asuhan Akio Kogiku berjaya lagi di ajang berbeda. Tuan rumah Nagoya Grampus Eight dipermalukan 3-0 di Toyota Stadium pada laga perempat-final Piala Kaisar.

Hasil mencolok tersebut jelas menambah kepercayaan diri Cerezo sebelum kembali jumpa Nagoya dalam partai final Levain Cup, Sabtu (30/10) mendatang.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?