Messi Mangkir Latihan, Sang Ayah Akan Bertemu Presiden Barca

DBasia.news – Lionel Messi seolah mempertegas sikapnya ingin meninggalkan Barcelona dengan mangkir pada latihan perdana di bawah arahan Ronald Koeman, Minggu (30/8).

Hubungan Messidengan manajemen Barcelona memang kian memburuk. Hal itu setelah keinginan sang pemain untuk hengkang secara gratis ditolak mentah-mentah.

Terbaru, Messi menolak hadir saat klub melakukan tes kesehatan kepada para pemain pada Minggu (30/8) waktu setempat. Pemain berusia 33 tahun itu kemungkinan juga akan absen pada latihan pramusim perdana Barcelona sebagai isyarat tekadnya hengkang sudah bulat.

Meski begitu, ayah Messi ternyata masih terus menjalin komunikasi secara rutin dengan Bartomeu. Meskipun hal itu dilakukan dari jarak jauh karena Jorge berada di Argentina.

Dilansir Mundo Deportivo, ayah Messi akan segera terbang ke Barcelona untuk berbicara secara langsung dengan Bartomeu. Pertemuan itu dijadwalkan berlangsung pada Rabu (2/9) mendatang.

Dalam pertemuan tersebut, ayah Messi berencana meminta izin agar Barcelona bersedia memenuhi keinginan anaknya. Intinya, ia ingin berpisah secara baik-baik dan menghindari perseteruan ini berlanjut di jalur hukum.

Hal ini tentu menarik mengingat Barcelona secara tegas menolak melepas Messi secara gratis. Bartomeu bahkan siap mundur asal sang kapten menganulir keputusannya.

Sulit bagi Messi untuk hengkang musim panas ini andai Barcelona tak memutus kontraknya. Setiap klub yang ingin meminangnya harus membayar dana transfer sebesar 700 juta euro sesuai klausul pelepasan dalam kontraknya.