Max Allegri Tegaskan Juventus Butuh Trofi Liga Champions

Juventus' coach Massimiliano Allegri gestures from the touchline during the Italian Serie A football match Genoa v Juventus at The Luigi Ferraris Stadium in Genoa on August 26, 2017. / AFP PHOTO / Marco BERTORELLO (Photo credit should read MARCO BERTORELLO/AFP/Getty Images)

Massimiliano Allegri

DBasia.news – Tidak ada ada yang menyangkal domninasi Juventus di Serie A Italia. Namun, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menilai hal itu tidak cukup. Allegri menyatakan Juventus harus meraih hasil lebih tinggi untuk membuktikan kualitasnya.

Pencapaian lebih tinggi yang dimaksud Allegri adalah menjadi juara Liga Champions. Untuk mewujudkan itu Juventus melakukan perekrutan besar pada bursa transfer musim panas 2018, termasuk mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid.

Ronaldo menjadi pembelian termahal Juventus sepanjang masa. Kapten timnas Portugal tersebut didatangkan dengan banderol 100 juta euro (Rp 1,7 triliun).

Kedatangan Cristiano Ronaldo membuat Juventus digadang-gadang bakal memenangi Liga Champions. Pasalnya, I Bianconeri memiliki skuat cukup bagus.

Massimiliano Allegri mengamini anggapan tersebut. Namun, Allegri menganggap Juventus harus memenangi Liga Champions untuk menunjukkan kekuatan.

“Tentu saja Juventus memiliki skuat yang hebat. Setiap musim kami meningkatkan kualitas dan Anda dapat melihat dari yang telah dimenangi,” tutur Massimiliano Allegri.

“Juventus memenangi banyak trofi dalam beberapa tahun terakhir. Namun, Liga Champions menghilang dari kami. Kami butuh keberuntungan untuk memenanginya,” lanjut Massimiliano Allegri.

Juventus tengah memuncaki klasemen sementara Serie A dengan selisih enam poin dari Napoli di peringkat kedua. Selanjutknya, mereka bakal menghadapi Udinese.